
Desa Digital Nahakramo Baru

Potensi Ruang Mikro – Aplikasi Informasi Dari Desa adalah Aplikasi yang dikembangkan oleh KKI WARSI untuk Pendataan penduduk berbasis online, kegiatan berlangsung di Desa Nahakramo dari tanggal 04 Juli – 10 Juli 2022. Dengan adanya PRM – AID diharapkan aplikasi ini menjadi basis data dalam perencanaan pembangunan desa serta memudahkan desa dan masyarakat dalam hal penyimpanan data yang sewaktu-waktu dibutuhkan. Data yang dihasilkan mencakup data Sosial Ekonomi dan juga data Spasial. Kegiatan melibatkan masyarakat dan menggunakan anggaran dari dana desa.
Masyarakat yang terlibat kurang lebih 21 orang dan mereka sangat luar biasa dalam bekerja, 9 Orang masuk dalam tim Ekonomi ( Yan Maring, Wari Susanti, Litad Devita Kristina, Siut Usat, Aplianti, Seftiana, Imelda, Stefani dan Julianti), sementara itu 9 Orang masuk dalam Tim Spasial (Fendi Laing, Yosep Laing, Marson Jalung, Lada Ilau, Yupa Bilung, Levung Lawing, Ili Mulang, Andri Yan, Incau Bilung) dan 3 Orang masuk dalam Tim Entry Data yaitu (Erik, Roi dan Tekla)